Nanako Translation

Pengumuman dari Tetsuya Amano

Halo, ini aku Tetsuya Amano selaku leader dari Nanako Translation. Dulu sempat saya umumin di fanspage kan, kalau unit proyek ini terpaksa dihentikan karena salah satu membernya tidak mau menggunakan nama ini. Saya, ada niatan mau membangkitkan nama ini tapi entah kapan.

Dalam pembaruan di blog ini, nanti isi akan mencakup seperti log perubahan dari software, lagu yang sudah diterjemahkan ataupun gim. Diposting dalam Bahasa Indonesia. Untuk lagu sepertinya kami fokus ke lirik Bahasa Inggris bukan ke Bahasa Jepang, karena minusnya kemampuan saya dalam menerjemahkan JP-ID.

Untuk blog sendiri, saya terpaksa hengkang dari Hatena Blog, karena tidak bisa menggunakan domain kustom dan harus berbayar & untuk sub-domain ini saya menggunakan "fansub*id" karena gratis & kamu juga bisa mendapatkannya secara cuma2 disana.

Untuk sementara, sekian dulu.

← Kembali